My Blog

Mencerahkan dan Menginspirasi

Teguh Prakoso peringatan perpustakaan
Soloraya

Peringatan Hari Besar Perpustakaan: Upaya Tumbuhkan Minat Baca Masyarakat

SOLO-Wakil Walikota Surakarta Teguh Prakosa menghadiri Peringatan Hari Besar Perpustakaan Indonesia tahun 2023 yang diselenggarakan di halaman Disarpus (Dinas Perpustakaan dan Kearsipan) Kota Surakarta, Kamis (26/10).

Kegiatan yang berlangsung pada 26-27 Oktober 2023 ini bertujuan untuk meningkatkan minat baca masyarakat Kota Solo.

Kegiatan dibuka langsung oleh Wakil Walikota Surakarta dan dihadiri oleh siswa siswi dari berbagai jenjang sekolah yang ada di Solo, mulai dari TK hingga SMA.

Saat ditemui disela kegiatan, Teguh mengungkapkan pentingnya penekanan pendidikan karakter berbasis budaya daerah, sesuai dengan kearifan lokal masing-masing yang mengajarkan cara bersosialisasi yang baik.

“Budaya Jawa juga dapat dilestarikan dalam proses belajar mengajar di sekolah, kita akan melihat banyak perilaku yang mengajarkan cara hidup berdampingandengan teman-teman yang berbeda dengan kita. Ini adalah nilai yang harus ditanamkan dalam diri anak, sehingga kita sebagai anak bangsa dapat menjaganegara ini dengan baik, “ jelas Teguh.

Is Purwaningsih selaku Sekretaris Disarpus menjelaskan, kegiatan ini digelar sebagai salah satu respons sekaligus dukungan Pemerintah Kota Surakarta, terhadap program pemerintah pusat dalan meningkatkan minat baca literasi di kalangan masyarakat Indonesia.

“Dengan bahu membahu, kita akan lebih mendekatkan literasi kepada pelajar dan masyarakat yang akan menjadi bagian penting dalam kemajuan literasi,” ucapnya.

Peringatan Hari Besar Perpustakaan Indonesia sendiri terdiri dari berbagai kegiatan yang dibuat oleh pemerintah pusat, serta ditujukan untuk meningkatkan minat baca dan menyadarkan pentingnya literasi di kalangan masyarakat.

Momen inilah yang juga dijadikan oleh Pemerintah Kota Surakarta untuk mendukung dan berupaya penuh untuk meningkatkan minat baca itu sendiri, sebagai sumber wawasan dan pengetahuan. []