My Blog

My WordPress Blog

FLP Jateng dilantik
Soloraya

Pelantikan Pengurus FLP Jateng di Hari Terakhir Kampanye Akbar

SOLO-Bertepatan dengan hari terakhir kampanye akbar pesta demokrasi, komunitas literasi Forum Lingkar Pena (FLP) Jawa Tengah mengadakan pelantikan pengurus sekaligus rapat musyawarah kerja wilayah bertempat di gedung Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Surakarta, Sabtu (10/2).

Susunan acara dimulai pada pukul 14.00 WIB. Setelah membaca basmalah sebagai acara pembuka, dilanjutkan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, menyanyikan lagu Indonesia Raya, serta Mars FLP.

Selanjutnya acara inti pembacaan Keputusan Ketua Umum tentang SK Kepengurusan FLP Wilayah Jawa Tengah periode 2023-2025, oleh Rianna Wati, S.S, M.A., selaku Badan Pengurus Pusat (BPP) yang mewakili ketua FLP Pusat.

Dalam sambutannya Rianna Wati, S.S, M.A., menyampaikan, anggota FLP sebenarnya pejuang literasi yang selalu menyampaikan pesan kebaikan.

“Anggota FLP sejatinya pejuang pena dalam mensyiarkan pesan-pesan kebaikan, supaya dapat memberi kontribusi positif bagi pembacanya,”katanya.

Sementara itu Muslikhin, S.Pd. selaku ketua terpilih, berharap pelantikan ini menjadi penyemangat dalam mengurusi FLP kedepannya.

“Tatap muka menjadi nilai mahal di era digital, semoga momen ini menjadi pemantik semangat untuk bersama-sama menggerakkan roda kepengurusan dengan lebih baik lagi,”ujarnya.

Terpilih menjadi ketua FLP Jawa Tengah, Muslikhin, Sekretaris Ranu Muda serta bendahara Caswitin.

Kegiatan pelantikan ini dihadiri oleh para pengurus yang berasal dari Magelang, Klaten, Semarang, Brebes, Boyolali, dan Solo. Sedangkan pengurus dari Tegal, Wonogiri, dan Karanganyar izin berhalangan hadir.

Atas kerja sama yang baik dengan anggota FLP cabang Solo Raya, kegiatan pelantikan dan musyawarah kerja wilayah dapat berjalan sesuai rencana. []