SUKOHARJO–SD Muhammadiyah Palur menyelenggarakan pertemuan istimewa yang bertujuan untuk mempererat hubungan silaturahim antara walimurid dan sekolah, Senin (11/12).
Acara ini juga menjadi momen penting dalam melakukan sosialisasi mengenai program-program yang akan dijalankan oleh sekolah di penghujung semester 1 tahun pelajaran 2023/2024.
Dengan semangat kebersamaan yang tinggi, pertemuan ini dihadiri oleh pengurus paguyuban orang tua murid (POM). Acara dimulai dengan sambutan dari kepala sekolah Supadi, S.Pd yang mengapresiasi partisipasi aktif para walimurid melalui wadah paguyuban orang tua murid dalam mendukung program-program pendidikan yang berkualitas di SD Muhammadiyah Palur.
Nur Laili selaku wakil kepala bidang kurikulum menjelaskan, Salah satu poin utama dalam pertemuan ini adalah sosialisasi program terdekat yaitu gelar karya atau EXPO SDMP yang akan diselenggarakan hari Sabtu, 16 Desember 2023. Bertempat di Lapangan SD Muhammadiyah Palur.
“Expo akan menampilkan karya siswa, mulai dari Hasil Projek P5, hasil karya siswa selama 1 semester, serta hasil karya Ekstrakurikuler. Karya yang dipamerkan bukan hanya Tampilan saja, tetapi juga stand kelas yang berisi hasil karya siswa,”ujarnya.
Lebih dari itu, Laili yang juga sebagai Wali kelas 5C menambahkan, sesuai dengan tema proyek P5 yang diambil yaitu Kearifan Lokal, sekaligus menyongsong Milad SD Muhammadiyah Palur ke 54. Dalam kegiatan Expo mendatang, juga akan digelar kegiatan nyanting batik tulis siswa-siswi dan orang tua murid, di kain yang terbentang sepanjang 44 M.
SD Muhammadiyah Palur menganggap bahwa keterlibatan orang tua sebagai faktor kunci dalam kesuksesan pendidikan murid. Oleh karena itu pertemuan ini tidak hanya memberikan informasi yang berharga, tetapi juga memberikan kesempatan bagi para walimurid melalui paguyuban untuk berinteraksi dan bertukar ide gagasan secara langsung dengan sekolah.
Dengan semangat yang penuh, pertemuan walimurid SD Muhammadiyah Palur sukses menyampaikan pesan-pesan penting sekaligus memupuk rasa kebersamaan di antara seluruh hadirin yang hadir.
Diharapkan, program-program yang disosialisasikan akan memberikan pengalaman belajar yang lebih bermakna dan mempersiapkan murid-murid untuk menghadapi masa depan dengan percaya diri menghadapi tantangan. []