My Blog

Mencerahkan dan Menginspirasi

FX Hadi Rudyatmo Ketu PDIP Solo
Soloraya

76 Orang Ibu Hamil Jadi Kado Ulang Tahun untuk Ketum PDI-P Megawati

SOLO-Ketua DPC PDI-P Solo, FX Hadi Rudyatmo, mengumpulkan 76 orang ibu hamil. Mereka akan dirawat hingga melahirkan dalam program rawat 76 ibu hamil. Program tersebut, merupakan Kado spesial untuk Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Megawati Soekarno Putri, yang hari ini genap 76 tahun, Senin (23/1/2023).

Taman Sunan Jogo Kali, di Pucang Sawit, Solo, Jawa Tengah,  Senin (23/1/2023), siang, tampak berbeda dengan hari hari biasannya, hampir puluhan ibu hamil mendatangi taman yang diinisiasi mantan Walikot Solo, FX Hadi Rudyatmo, itu.

Sebanyak 76 orang ibu hamil itu, ternyata, kado spesial dari kader Kota Solo, untuk Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Megawati Soekarno Putri dengan meluncurkan program rawat 76 ibu hamil.

Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo, mengatakan kado spesial ini sebagai bentuk kecintaan para kader terhadap Ketua Umum yang masih sehat dan perkasa memimpin PDI-P.

“Ibu Megawati Soekarnoputri yang sudah berusia 76 tahun masih cantik, masih sehat masih perkasa untuk memimpin PDI Perjuangan. Kita memberikan kado ulang tahun berupa dapur umum dan memberikan nutrisi kepada ibu hamil dan ibu hamil ini nanti akan kita monitor sampai putra putrinya melahirkan,” kata mantan Walikota Solo itu, Senin (28/1/2023).

Program ibu hamil ini memberikan asupan nutrisi vitamin hingga peralatan persalinan, seperti selimut, pakaian dan makan untuk ibu hamil.

Para ibu ini juga akan dipantau secara terus-menerus baik kebutuhan gizi hingga melahirkan nanti. Pemilihan progam khusus ini juga sebagai bentuk dukungan mengendalikan angka stunting di Kota Solo, yang relatif fluktuatif.

Rudy menilai program ini bisa membantu pertumbuhan anak untuk masa yang akan datang. “Mem-backup ibu-ibu ini supaya janin yang dikandung menjadi janin yang sehat sehingga kelak tidak akan menjadi anak stunting.

Karena kepedulian Ketua Umum PDI Perjuangan untuk memberantas stunting ini memang mulai dari anak ranting sampai dengan DPP fraksi semua turun untuk melakukan pemberantasan stunting,” ujarnya. []